Selasa, 07 Desember 2010

best movie 3 hati 2 dunia i cinta

3 Hati 2 Dunia 1 Cinta Jadi Film Terbaik FFI 2010

3 Hati 2 Dunia 1 Cinta yang diangkat dari dua novel karya Ben Shohib berjudul The Da Peci Code dan Rosid dan Delia akhirnya terpilih sebagai film terbaik tahun ini. Film yang diarahkan oleh Benny Setiawan itu berhasil mengalahkan film garapan Deddy Mizwar Alangkah Lucunya Negeri Ini yang juga disebut-sebut akan keluar sebagai jawara.

Film produksi Mizan Production itu juga berhasil menyingkirkan film 7 Hati 7 Cinta 7 Wanita arahan Robby Ertanto, I Know What You Did On Facebook arahan Awi Suryadi dan film Minggu Pagi Di Victoria Park arahan Lola Amaria.

Penyerahan piala Citra langsung diserahkan oleh Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Republik Indonesia Jero Wacik kepada para pemain serta tim produksi di ballroom Central Park, Jakarta Barat, Senin malam(6/12).

"Alhamdulilah film 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta mendapat apresiasi tahun ini dan mendapatkan banyak piala citra. Mudah-mudahan kita selalu berkomitmen untuk membuat film-film berkualitas dan bermanfaat dimasa yang akan datang," jelas Putut Widjanarko selaku produser film 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta.

Selain menjadi film terbaik, 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta juga merebut kategori lainnya seperti pemeran utama pria dan wanita terbaik, penyutradaraan terbaik, pemeran pendukung pria terbaik, tata artistik terbaik  serta skenario cerita adaptasi terbaik. Total malam itu 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta berhasil membawa pulang 7 piala Citra.

3 Hati 2 Dunia 1 Cinta
bercerita tentang kisah cinta dua insan manusia yang berbeda keyakinan. Problematika yang rasional dan tidak dibuat-buat dengan akhir yang terselesaikan dengan bijaksana menjadikan film ini layak sebagai yang terbaik tahun ini.

Film yang dirilis kali pertama pada 1 Juli 2010 ini turut dibintangi oleh Reza Rahadian, Laura Basuki, Arumi Bachsin, Rasyid Karim, Henidar Amroe, Robby Tumewu, dan Ira Wibowo. (deri)
sumber 21cineplex

Tidak ada komentar:

Posting Komentar